
Microsoft Lumia Mexico baru saja memberikan kabar yang sangat di tunggu, yaitu Jadwal Rilis Windows 10 Mobile untuk seluruh Smartphone berbasis Windows Phone. Melalui Fanspage Resmi mereka mengumumkan bahwa Sistem Operasi anyar ini akan dirilis pada tangga 29 Februari Tahun ini.
Memang Kabar ini tidak bersumber dari kantor pusat microsoft yang berlokasi di Redmond, Washington, AS. Bahkan kabar ini sendiri juga bukan berasal dari Halaman Resmi Microsoft ataupun Fanspage utama.
Namun tidak ada salahnya kita mempercayai salah satu Akun resmi Microsoft divisi Mexico, Microsoft Lumia Mexico. Dan Kabar yang mereka Sampaikan juga menggelegar, katanya Windows 10 Mobile akan dirilis untuk seluruh perangkat yang menggunakan Sistem operasi Windows Phone. Termasuk perangkat Lawas seperti 520, 620, 720, 820, dan 920.
Dan tentu saja, perangkat baru juga termasuk. Asalkan memiliki penyimpanan internal lebih dari 8 GB. Hal ini terungkap seperti yang di sampaikan oleh Microsoft Lumia Mexico yang kami translate ke bahasa Indonesia
Hello, upgrade Windows 10 Mobile akan mulai digulirkan pada 29 Februari mendatang, namun perlu kamu ingat bahwa tidak semua device akan dapat melakukannya.”
Namun jangan senang dulu, Kabar ini masih 75% bisa kita percayai karena bersumber dari salah satu cabangnya Microsoft. Akan tetapi kalau belum di kabarkan secara Real oleh pusat microsoft, saya rasa kamu harus sedikit lebih tabah kalau nantinya jadwalnya malah molor lagi seperti kasus - kasus yang lalu.
Atau kamu adalah pengguna yang beruntung seperti salah satu user Lumia 430 ini. atau kamu seperti saya yang secara tidak sengaja mengganti Firmware ke Vietnam dan malah mendapatkan Update Lumia Windows 10 untuk Lumia 435?
Apapun yang terjadi saya tekankan sekali, jangan terbuai terlebih dahulu dengan janji seperti ini. ingat! dia pakai Wijen.
Source:WMPU
0 Response to "Jadwal Rilis Windows 10 Mobile untuk Seluruh Smartphone Windows Phone"
Post a Comment